
BicaraPlus – Indonesia kembali mencuri perhatian dunia di ajang World Travel Market (WTM) London 2025, salah satu pameran pariwisata terbesar di dunia. Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana secara resmi meluncurkan kampanye internasional bertajuk “Go Beyond Ordinary”, yang menegaskan arah baru promosi pariwisata Indonesia: autentik, berkelanjutan, dan berkelas dunia.
Dalam pembukaan Paviliun Indonesia di WTM London, Rabu (5/11/2025), Menpar Widiyanti menyampaikan bahwa kampanye ini mengajak wisatawan dunia untuk melihat Indonesia bukan sekadar destinasi, melainkan perjalanan emosional yang menyentuh rasa, budaya, dan spiritualitas.“Melalui Go Beyond Ordinary, kami ingin dunia melihat bahwa Indonesia bukan sekadar destinasi, tetapi sebuah perjalanan tentang kekayaan rasa kuliner, kehangatan masyarakat, dan kedamaian alam yang menenangkan,” ujar Menpar Widiyanti.
Kampanye ini menjadi bagian dari inisiatif nasional “Pariwisata Naik Kelas”, yang menempatkan kualitas dan keberlanjutan sebagai inti pengembangan industri. Fokusnya bukan hanya pada peningkatan jumlah kunjungan wisatawan, tetapi juga pada dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.“Kami ingin pertumbuhan pariwisata yang tidak hanya mengejar angka, tetapi juga meninggalkan makna. That is the essence of Go Beyond Ordinary,” tambah Widiyanti.
Sejalan dengan hal tersebut Deputi Bidang Pemasaran Kemenpar, Ni Made Ayu Marthini, menjelaskan bahwa kampanye ini berakar pada tiga kekuatan utama yang merepresentasikan harmoni Indonesia: gastronomy, wellness, dan marine tourism.“Keindahan bahari kita bukan hanya tentang laut dan pantai, tetapi tentang kehidupan yang selaras dengan alam. Begitu pula gastronomi dan wellness semuanya lahir dari filosofi keseimbangan dan penghormatan terhadap budaya,” jelas Ni Made. Kemenpar akan menggencarkan kampanye ini di pasar utama Eropa Inggris, Jerman, Prancis, dan Belanda melalui strategi digital storytelling, kolaborasi lintas industri, serta promosi terpadu di berbagai platform internasional.
Peluncuran Go Beyond Ordinary turut dimeriahkan dengan pertunjukan budaya, demo kuliner, dan sesi business matching yang mempertemukan pelaku industri pariwisata Indonesia dengan mitra global.
Partisipasi Indonesia di WTM London 2025 didukung oleh Jakarta Tourism Board dan 46 exhibitor dari berbagai daerah yang menampilkan potensi wisata dari seluruh nusantara.“Dengan semangat Go Beyond Ordinary, Indonesia menegaskan dirinya bukan sekadar tempat untuk dikunjungi, tetapi untuk dihayati tempat di mana alam, budaya, dan manusia berpadu menciptakan pengalaman yang membekas,” ujar Ni Made.
Melalui berbagai inisiatif di bawah payung Wonderful Indonesia, seperti Wonderful Indonesia Gastronomy (WIG) dan Wonderful Indonesia Wellness (WIW), Indonesia terus memperkuat citra sebagai destinasi yang berakar pada kearifan lokal namun berdaya saing global.
Kampanye Go Beyond Ordinary menjadi simbol tekad Indonesia untuk melangkah lebih jauh dari sekadar promosi wisata, menuju diplomasi budaya dan pengalaman bermakna bagi wisatawan dunia.





